Akreditasi
Akreditas A
Nomor SK: 2740/SK/BAN-PT/Akred/S/XI/2016
Gelar Lulusan
Sarjana Pendidikan (S.Pd.)
Deskripsi
Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris berdiri sejak tahun 1965. Pada saat ini masih bernama Institut Keguruan Ilmu Pendidikan (IKIP Semarang). Seiring dengan perkembangan IKIP Semarang menjadi Universitas Negeri Semarang (UNNES) mulai tahun 1999 sampai sekarang, Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris adalah salah satu Program Studi pada Jurusan Bahasa dan Sastra Inggris yang berada di bawah Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Semarang.
Mengapa Memilih
Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris FBS Unnes memiliki keunggulan dalam bidang SDM dosen yang berpredikat Master dan Doktor lulusan dalam dan luar negeri. Prodi ini memiliki kurikulum berbasis kompetensi dan konservasi. Prodi ini pun selalu mengikuti perkembangan model pembelajaran bahasa Inggris terkini. Dalam hal pengembangan potensi mahasiswa, Prodi ini juga memiliki beragam kegiatan ekstra kurikuler yang memberi peluang pengembangan diri bagi mahasiswanya untuk menjadi guru bahasa Inggris yang profesional dan menjadi praktisi bahasa Inggris di berbagai institusi.
Kompetensi Lulusan
Lulusan Program Studi Bahasa Inggris FBS Unnes banyak diserap dengan cepat oleh para stakeholder dan bekerja sesuai dengan bidangnya baik di instansi negeri maupun swasta di dalam maupun luar negeri.
Mata Kuliah
Perkuliahan mencakup semua skills dan komponen bahasa Inggris serta materi pedagogis dan mata kuliah umum secara proporsional dan komprehensif. Diantara mata kuliahnya adalah Listening, Speaking, Reading, Writing, Lexical Studies, Grammar, Pronunciation, Language Teaching Theories, Language Teaching Methods, Language Teaching and Technology, Language Testing/Assessment, Cross-Cultural Understanding, Praktek Pengalaman Lapangan, dan lain-lain.
Kata Alumni
“Ketika lulus SMA saya merasa tidak bisa berbahasa Inggris. Setelah lulus S1, bahasa Inggris bukan lagi hambatan bagi saya, dan dengan kemampuan bahasa Inggris saya, saya bisa memperoleh banyak kesempatan emas seperti mendapat Grant untuk presentasi di luar negeri, serta kesempatan-kesempatan program luar negeri lainnya.” — Dr. ISSY YULIASRI, M.Pd., Alumni Angkatan 1984
“Yang spesial tentang Prodi Pendidikan Bahasa Inggris FBS Unnes ini adalah bagaimana Program Studi mendukung kegiatan yang mampu memperkaya life skill saya. Saya didukung untuk menghidupkan kembali Teater “Mirror” yang kemudian sangat berperan dalam rangkaian hidup saya baik sebagai guru maupun sekarang sebagai diplomat. Secara akademis, Mata Kuliah seperti ESP, CCU, Listening, Speaking, Reading, dan Writing juga memberi bekal sangat penting bagi seorang diplomat.”– HANUNG NUGRAHA, S.Pd., Alumni Angkatan 1994
“Ilmu dan pengalaman yang saya peroleh dari Prodi Pendidikan Bahasa Inggris FBS Unnes telah mampu membantu mengembangkan potensi dan bakat saya secara optimal. Studying in the English Department of Unnes was one of my best decisions.” — ROHANI, S.Pd., M.A., Alumni Angkatan 1996
Alamat
Gedung B3 dan B8 Kampus Sekaran,
Jalan Raya Sekaran Gunungpati
Telp/Fax: 024-8508071 Semarang 50229
Email: [email protected]
selamat siang
ka di jurusan bahasa ingris ini ada jalur beasiswa nda ka? tolong di jawab di email saya ya ka
apakah di unnes ada jalur masuk bakat ?
Ada. Berikut informasinya: http://penerimaan.unnes.ac.id/?page_id=1114