Biologi (S1)


Biologi (S1)

Akreditasi
A (sangat baik) sesuai dengan S.K. BAN No. 030/BAN-PT/Ak-XII/S1/XII/2010, berlaku hingga Mei 2014.

Gelar Lulusan
Sarjana Sains (S.Si.)

Deskripsi
Prodi Biologi merupakan salah satu dari dua prodi di Jurusan Biologi. Program studi ini menyelenggarakan pendidikan di bidang biologi dengan tujuan untuk melahirkan Sarjana Sains (S.Si) di bidang Biologi.

Mengapa Memilih Prodi Ini?
Selain terakreditasi A, prodi ini memiliki dosen berlatar belakang beragam terkait dengan biologi. Sarana perkuliahan yang dimiliki representatif, didukung laboratorium biologi baik indoor maupun outdoor (kebun biologi). Selain itu, memiliki unit-unit kegiatan kemahasiswaan berbasis penelitian (green community), kewirausahaan (cempaka biofarm, rumah teduh, rumah anggrek, rumah daun), kemanusiaan (KSR PMI), religi (familia), pengembangan diri (jasmina study club), dan musik (Biology Music Club).
Peluang kerja dan pengembangan diri bagi lulusan meliputi:
1.Peneliti pada badan penelitian atau perusahaan yang berbasis biologi
2.Wirausaha berbasis biologi
Kompetensi Lulusan
a. Kompetensi Utama
Mampu memanfaatkan ilmu pengetahuan dan teknologi terutama dalam bidang biologi secara terampil dan profesional serta bidang lain yang terkait dengan biologi, dapat menguasai secara cerdas konsep-konsep biologi untuk kegiatan produktif dalam rangka penyelesaikan masalah, serta memiliki ketangguhan dalam memformulasikan produk-produk bioteknologi berbasis kelestarian lingkungan dengan mendasarkan jiwa religius, toleran dan bertanggung jawab
b. Kompetensi Pendukung
Mampu mengkomunikasikan secara santun kajian-kajian biologi secara demokratis, dan mampu memberikan bimbingan kajian-kajian biologi secara demokratis.
c. Kompetensi lain
Mampu mengambil keputusan strategis berdasar analisis informasi dan data serta mengaplikasikan secara cerdas dan tangguh ICT untuk mendukung kelancaran pelaksanaan tugas/peranannya dalam memilih berbagai alternatif solusi, serta mampu bertanggung jawab pada pekerjaan sendiri maupun kerja organisasi dalam mengembangkan wirausaha berbasis biologi dengan tetap menjunjung prinsip dan nilai-nilai religius serta nasionalis.

Deskripsi Perkuliahan
Perkuliahan di program Studi Biologi diarahkan pada pengembangan dan penerapan biologi, khususnya dalam konservasi dan eksplorasi sumberdaya hayati yang terangkum dalam empat kelompok bidang keahlian (Botani, zoologi, lingkungan dan Bioteknologi) yang tersebar dalam 8 semester, namun dapat diselesaikan kurang dari 8 semester dengan jumlah SKS minimal 144.

Potret Lulusan
Lulusan prodi ini bekerja di berbagai bidang, antara lain sebagai peneliti, analis, dosen, guru, berkerja di dunia bahkan perbankan.

Kata Alumni
“Banyak materi dan pengalaman yang sya dapatkan selama menempuh studi di Prodi Biologi> Begitu lulus, saya langsung bekerja di Laboratorium DNA Biddokpol Pusdokkes Polri, Jakarta.” –MUH. FUAD RIYADI, S.Si., analis forensik di Mabes Polri Jakarta

Alamat
Jurusan Biologi Fakultas MIPA Universitas Negeri Semarang
Gedung D6 Lantai 1 Kampus Sekaran Gunungpati Semarang
Telp (024)8508033/Fax: (024)8508033
Website: biologi.v8.unnes.ac.id


DIUNGGAH : Admin BAAKK
EDITOR : Lintang Hakim

5 komentar pada “Biologi (S1)

  1. says tertarik sekali dgn fakultas ini.biologi adalah plalajaran yg saya minati.saya bentar lg akan nelanjutkan ke sini.tolong postnya ya.gmana cara masuk dgn jalur budikmisi.apa ada peluang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

* Kode Akses Komentar:

* Tuliskan kode akses komentar diatas:

X