Perkuat kerjasama di bidang industri , Universitas Negeri Semarang (UNNES) Kunjungi PT Pupuk Sriwidjaja Palembang (PUSRI), Selasa (12/12).
Dalam kunjungan tersebut, staf ahli Rektor Dr Ratna Dewi Kusumaningtyas MT didampingi Ketua Jurusan Teknik Kimia Fakutas Teknik (FT) Dr Wara Dyah Pita Rengga, Tim Dosen Teknik Kimia FT Dr Dewi Selvia, gugus kerjasama FT dan Kasubbag kerjasama dalam negeri UNNES, diterima Ir Bob Indiarto A Susatyo Direktur SDM dan Umum Rachmat Hamdani General Manager Operasional.
Potensi Kerja sama yang dibangun meliputi Praktek Kerja lapangan (PKL), magang joint research bidang pengembangan pupuk organik, serta pengiriman SDM di kedua belah pihak.
Bob Indiarto A Susatyo menyampaikan, Pusri siap menerima PKL, magang, pembicara kuliah tamu, dan joint research. “Tapi sebaiknya semua kegiatan dipayungi dengan memorandum of understanding (MoU). Terkait sistem yang ada di UNNES serta PKL mahasiswa bisa segera ditindaklanjuti lebih jauh oleh General Manajer Operasional kami.”
General Manajer SDM menambahkan, secara prinsip Pusri menyambut baik kerjasama dengan UNNES dan kami menyambut dengan tangan terbuka. “Chemistry yg terjalin antara Pusri dan UNNES sudah sehati melalui tagline UNNES sebagai rumah ilmu pengembang peradaban unggul, sedangkan Pusri sebagai pusat peradaban unggul di bumi sriwidjaja.
Sementara itu, Ratna Dewi berharap inisiasi kerja sama yang dituangkan dalam Memorandum of Meeting (MoM) ini akan dapat memberikan manfaat positif bagi kedua lembaga serta dapat segera diimplementasikan.